7.14.2011

Benarkah UFO telah melancong ke Bali selama satu jam?

Dari dunia maya, berita mengenai UFO Bali muncul ke permukaan. Walaupun tidak cukup untuk membuat efek heboh seperti kemunculan Crop Circle, namun, dalam dua hari, kompas.com menayangkan paling tidak empat berita mengenai peristiwa ini.

Dalam satu minggu ini, beberapa pembaca menanyakan pendapat saya mengenai berita ini. Mungkin dikarenakan sebelumnya telah beredar berita mengenai adanya konvoi ufo yang disebut muncul di Denpasar. Walaupun kisah ini diberitakan oleh media ternama seperti kompas.com, namun saya menemukan cukup alasan untuk meragukan kebenarannya. Paling tidak meragukan foto yang ditampilkannya.

Salah satu berita yang dimuat kompas.com pada tanggal 7 Juni 2011 adalah berita yang berjudul "UFO "Melancong" ke Bali selama satu jam":
JAKARTA, KOMPAS.com — Sebuah keluarga di Perumahan Citra Pratama, Kerobokan Kelod, Kuta, Bali, mengaku melihat unidentified flying object (UFO) alias benda terbang misterius. Benda tersebut terlihat sebanyak dua kali.

7.03.2011

2031, Manusia Akan Bertemu Alien

INILAH.COM, Moscow – Ilmuwan Rusia memprediksikan, seluruh umat manusia akan bertemu dengan peradaban alien pada dua dekade mendatang.
“Akar kehidupan itu senyata formasi atom. Kehidupan muncul di planet lain dan kita akan mengetahuinya dalam 20 tahun mendatang,” ujar Direktur Akademi Sains Rusia Andrei Finkelstein, sebagaimana dikutip media Interfax.
Berbicara dalam sebuah forum internasional untuk mencari kehidupan ekstraterestrial, Finkelstein menyatakan, ada 10% kemungkinan planet serupa bumi berevolusi mengelilingi planet serupa matahari, di galaksi lain.
Jika bisa ditemukan air di planet semacam itu, lanjutnya, maka akan ada kehidupan alien serupa manusia lengkap dengan dua tangan, dua kaki dan satu kepala. “Mungkin warna kulitnya beda, tapi kita pun juga berbeda-beda,” ujarnya.